Thursday, January 15, 2015

Jangan Memasukkan Pakan Semut Rangrang Langsung ke dalam Sarang Toples

BudidayaKrotos.Blogspot.Com - Jangan Memasukkan Pakan Semut Rangrang Langsung ke dalam Sarang Toples - Berikut komentar dari Mba +ayu karmilah. Saya memberi makan semut rangrang dengan potongan-potongan ceker ayam mentah. Saya masukkan ke dalam toples secara langsung. Esoknya semua semut rangrang yang di toples tersebut mati. Ceker membusuk dan menimbulkan bau tak sedap. Yang cuma diletakkan di luar toples, ceker utuh dan semut selamat. Nyesellll pol.

Waduh kasihan, namun jangan berkecil hati, jadilah manusia sakti, cerdas, tabah, kreatif, dan pantang menyerah, jadikan semua itu sebagai pelajaran yang memang mahal harganya.
 
Tanggapan saya atas komentar tersebut adalah sebagai berikut:
 
Mba Ayu Karmila, waduh, saya turut prihatin, jangan menyerah, coba lagi mencari bibit baru. Pemberian pakan seharusnya jangan langsung ke dalam toples, karena akan mengganggu semut rangrang. Semut rangrang yang terganggu akan stress dan produksinya akan menurun.

Jangan Memasukkan Pakan Semut Rangrang Langsung ke dalam Sarang Toples

Sebaiknya pakan yang kita berikan adalah sebagai berikut:
  1. jangan memasukkan pakan secara langsung ke dalam sarang toples, semut rangrang sendiri yang akan membawa masuk pakannya ke dalam sarang untuk menyediakan santapan bagi para ratu dan semut perawat.
  2. dalam keadaan hidup agar semut rangrang tertarik, karena insting semut rangrang akan menyerang apa saja yang bergerak.
  3. bentuknya kecil, misalnya ulat daun, ulat hongkong, jangkrik, atau paling besar ya cicak.
  4. letakkan pada tempat yang tetap, agar semut rangrang mudah menemukannya. Sebenarnya di manapun letaknya, semut rangrang tetap akan bisa menemukannya, karena tingkat penjelajahan semut rangrang sangat luas dalam mencari makan.
  5. agar sisa pakan tidak menimbulkan bau tak sedap, sebaiknya pemberian pakan dilakukan dalam jumlah kecil, misal cukup untuk satu hari saja, kecuali waktu tertentu, mungkin jika akan kita tinggal beberapa hari, baru boleh berikan pakan lebih banyak.
Jangan Memasukkan Pakan Semut Rangrang Langsung ke dalam Sarang Toples

Tentang pakan semut rangrang lainnya silahkan baca yang berikut ini:
  1. 10 Cara Pemberian Kroto sebagai Pakan Burung Ocehan yang Harus Kita ketahui
  2. Syarat Pakan Semut Rangrang Baik
  3. Jenis Pakan Disukai Semut Rangrang
Demikian informasi tentang Jangan Memasukkan Pakan Semut Rangrang Langsung ke dalam Sarang Toples, semoga bermanfaat.
 
Selamat mencoba semoga sukses.

No comments:

Post a Comment

Terima Kasih atas kunjungan Anda, mari saling berbagi informasi, pengalaman, dan ilmu yang bermanfaat demi kesuksesan kita bersama dalam budidaya kroto. Silahkan berkomentar